Fakultas Pertanian

KKN Tematik Berbasis Pangan Lokal di Desa Amesiu

Beberapa dosen Fakultas Pertanian  Universitas Halu Oleo berencana akan melaksanakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) tematik yang terintegrasi dengan Pengabdian Kepada Masyarakat dengan judul kegiatan “Diversifikasi Pangan Lokal untuk Mendukung Ketahanan Pangan dalam Meningkatkan Pendapatan Keluarga di Desa Amesiu Kecamatan Pondidaha Kabupaten Konawe”. Saat ini kegiatan sedang berjalan dan mahasiswa sudah tiba dilokasi yaitu di Desa Amesiu untuk memulai kegiatan tersebut dan mahasiswa tersebut diantar oleh dosen pembimbing lapangan (DPL) yang terlibat dalam pelaksanaan KKN tematik terintegrasi pengabdian kepada masyarakat. Kegiatan ini diketuai oleh Dr. Hartina Batoa, S.P., M.Si, dan anggotanya adalah Dr. Awaluddin Hamzah, S.P., M.Si, Mariani L, S.P., M.Sc, Agustono Slamet, S.P., M.Si, La Ode Arfan Dedu, S.Pt., M.Si dan Wa Ode Nafilawati, S.TP., M.Si.

Kegiatan ini didasarkan atas arahan dari Lembaga Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat (LPPM) UHO. Tujuan kegiatan ini adalah Rencana kegiatan ini adalah Meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat desa dalam mengolah pangan lokal, Mengembangkan produk pangan lokal yang memiliki nilai jual tinggi, Meningkatkan pendapatan keluarga melalui diversifikasi pangan lokal, dan Mendorong ketahanan pangan di Desa Amesiu.

Rencana kegiatan ini akan diadakan dengan membuat pelatihan pembuatan makanan ringan berbahan  dasar jagung, pembuatan pengemasan produk makanan ringan tersebut dan pembuatan pestisida nabati.

Kegiatan pengabdian ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat Desa Amesiu dalam hal ketahanan pangan dan peningkatan pendapatan keluarga. Dengan keterlibatan aktif dari masyarakat dan dukungan berbagai pihak, tujuan dari kegiatan ini dapat tercapai dengan baik.

Bagikan berita